Lompat ke konten

DINAS PERDAGANGAN DAN TENAGA KERJA PACITAN BEKERJASAMA DENGAN PPIU JATIM MENGADAKAN JOB FAIR & BAZAR UMKM

Dalam rangka memfasilitasi para pencari kerja (pencaker) dan mengexplore UMKM di kabupaten Pacitan, Dinas Perdagangan dan Tenaga Kerja Kabupaten Pacitan bekerjasama dengan PPIU Jawa Timur selaku pilot project program YESS menyelenggarakan Job Fair & Bazar UMKM. Acara tersebut dirangkaikan dengan peluncuran web portal AyoTumandang (Ayo Tumut Megawe Men Entok Sandang Pangan) yang dilaksanakan pada hari Sabtu s/d Minggu, 5 s/d 6 November 2022 di halaman depan gedung perpusda Pacitan.

Pembukaan Job Fair & Bazar UMKM ditandai dengan pemotongan pita oleh Sekretaris Daerah Kab. Pacitan dan Direktur POLBANGTAN Malang.

Job fair & bazar UMKM di buka langsung oleh Sekretaris Daerah bapak Dr. Ir. Heru Wiwoho SP, M.Si dan dihadiri direktur Polbangtan Malang bapak Dr. Setya Budhi Udrayana, S.Pt, M.Si, Kadisdagnaker bapak Drs, Sunaryo, MM serta sejumlah kepala OPD di Kabupaten Pacitan.

Ratusan pencaker sangat antusias menghadiri acara Job fair yang di ikuti oleh 9 perusahaan yang bergerak disektor pertanian dan pengolahan hasil pertanian. Sedangkan 10 pelaku usaha mikro binaan Dinas Perdagangan dan Tenaga Kerja Kabupaten Pacitan juga turut berpartisipasi dalam bazar UMKM.


#jobfai

#pacitanjobfair2022

#bazarumkm

#yessprogramme

#yesspacitan

#bidnakertranspct

#disdagnakerpacitan

#nakertranspacitan

#satsetwatwet

#pemkabpacitan